mTV Jateng | Blora
Meskipun kerap dikeluhkan warga terkait jalan rusak di Kabupaten Blora, namun hal tersebut tak menyurutkan pemerintah kabupaten setempat terus berbenah. Alhasil, banyak titik jalan yang kini kondisinya mulai membaik, salah satunya adalah jalan kabupaten di wilayah Kecamatan Todanan.
Dari pantauan reporter mTV Jateng di lapangan, jalan sepanjang 9 km yang dulu kondisinya buruk, kini sudah berubah drastic. Dimulai dari Desa Ketileng, Desa Ngumbul hingga Desa Kacangan.
Dampak domino jalan bagus tersebut, kini warga merasa mudah dalam berkegiatan dan ekonomi semakin meningkat. Selain itu, yang paling penting masyarakat merasakan adanya perhatian Pemkab Blora.(tim redaksi)