mTV Jateng l Pemalang
Pemerintah Kabupaten Pemalang berhasil mengurangi pemukiman kumuh dibeberapa lokasi di wilayah setempat, hingga menjadikan Kota Ikhlas ini sebagai teladan bagi 29 kabupaten atau kota di Indonesia. Prestasi tersebut dipaparkan kepada para perwakilan 29 kabupaten atau kota yang hadir langsung maupun online, dalam acara “Peningkatan Kapasitas Pemerintah Daerah melalui Pembelajaran Horizontal dan Integrasi Kabupaten Pemalang”.

Acara berlangsung di Pendopo Kabupaten Pemalang, Rabu 22 Juni 2022. Sedangkan lokasi yang dijadikan contoh materi dalam pembelajaran , adalah wilayah bekas bong Widuri dengan luas 3, 11 hektar di Kelurahan Widuri, Kecamatan Pemalang. Awalnya kondisi sebelumnya kumuh, kini berubah wajah menjadi pemukiman yang layak huni, tertata rapi, estetik dan didukung sarana dan prasarana yang baik.

Selain bong Widuri, satu lokasi lagi yang dijadikan contoh adalah kawasan pusat Kota Pemalang di Blok Gumelem, Kelurahan Mulyoharjo, Kecamatan Pemalang. Kawasan ini memiliki potensi pengembangan wisata baru, yakni ruang terbuka publik berupa Taman Gumelem. Pengurangan kawasan kumuh dilakukan untuk mendorong pemerataan pembangunan di pusat Kota Pemalang. (tim redaksi)