mTV Jateng l Klaten
Sebanyak 60 rumah di Desa Jantirejo, Sidowayah dan Desa Polanharjo di Kabupaten Klaten Jawa Tengah, mendapat bantuan instalasi air bersih dari Program CSR PT TIV atau Aqua. Instalasi air tersebut guna menghemat pengelolaan air bersih di wilayah setempat.

Agar air bersih dapat terkelola dengan baik oleh warga, maka CSR PT TIV bersama sejumlah mitranya memberikan bantuan sebanyak 60 instalasi air bersih. Bantuan instalasi tersebut diterima oleh perwakilan warga tiga desa pada awal Desember 2022 ini.

Menurut koordinator CSR PT TIV Joko Santoso, pemberian bantuan instalasi air bertujuan agar air bersih itu dapat terkelola dengan baik. Sehingga air tersebut tidak banyak terbuang, dan masyarakat lain dapat menggunakanya.(*)

 
Reporter l Thoriq Laksono
Editor l Arief Pramono