Tim mTV Jateng | Dirilis: Jumat, 25 April 2025
Pekalongan l mTV Jateng
Pemerintah Kabupaten Pekalongan tengah menyusun Rancangan Peraturan Daerah, atau Raperda, tentang Perlindungan Cagar Budaya. Raperda ini menjadi bentuk keseriusan dalam menjaga warisan budaya yang tersebar di berbagai penjuru wilayah. Warisan itu bukan hanya berupa bangunan tua atau situs kuno, melainkan juga benda-benda yang memiliki nilai sejarah dan budaya yang tinggi bagi masyarakat. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap pentingnya pelestarian identitas daerah. Di tengah arus modernisasi yang kian deras, menjaga akar budaya menjadi sangat krusial. Cagar budaya merupakan bagian dari memori kolektif yang mencerminkan perjalanan sejarah, nilai-nilai luhur, serta kehidupan sosial masyarakat masa lalu yang membentuk wajah Pekalongan hari ini. (a/e*)
© mTV jateng 2020. Semua hak dilindungi undang-undang.