Tim mTV Jateng | Dirilis: Jumat, 23 Februari 2024
Demak | mTV Jateng
Hingga hari ini, Jumat 23 Februari 2024, banjir di Demak tak kunjung surut. Air banjir mulai berubah warna menjadi kehijauan dan berlumut. Kondisi juga diperparah dengan jalanan yang berlumut dan licin. Akibatnya, warga mulai mengeluhkan gatal-gatal. Warga berharap, pemerintah segera turun tangan kerahkan pompa untuk menyedot air banjir agar segera surut, dan melakukan fogging agar memberantas nyamuk yang mulai merebak ke permukiman warga.
© mTV jateng 2020. Semua hak dilindungi undang-undang.