logo

RUPIAH MELEMAH, SEKDA KENDAL PASTIKAN TAK HALANGI MINAT INVESTOR MASUK KIK

Robison | Dirilis: Selasa, 7 Mei 2024

Kendal | mTV Jateng

7 April 2024, Sekda Kendal Sugiono menyoroti pelemahan nilai tukar uang rupiah terhadap dolar Amerika Serikat. Ia menduga bahwa hal ini bisa dipengaruhi oleh ketegangan antara Israel dan Iran. Menurutnya, seharusnya nilai tukar rupiah menguat, mengingat adanya kepastian hukum dan politik yang telah ditetapkan oleh KPU RI dan MK. Sugiono berpendapat bahwa meskipun terdapat ketidakpastian dalam situasi global, hal tersebut tidak menghalangi minat investor untuk masuk ke kawasan industri kendal (KIK). Sugiono juga menegaskan bahwa pemerintah akan terus berupaya untuk menciptakan lingkungan investasi yang kondusif dan menarik bagi investor, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi daerah serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kendal.

Logo

© mTV jateng 2020. Semua hak dilindungi undang-undang.