Thoriq | Dirilis: Sabtu, 11 Mei 2024
Boyolali l mTV jateng
Sebanyak 360 calon jamaah haji dan petugas haji kloter pertama asal Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, tiba di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah pada Sabtu siang (11/5/2024). Para calon jamaah haji yang sudah masuk asrama tersebut langsung diberi pelayanan One Stop Service atau OSS, utamanya para lansia dan penyandang disabilitas. Karena sesuai tagline yang diangkat yakni “Ibadah Haji Ramah Lansia dan Ibadah Haji Riang Gembira.” Dalam pelayanan OSS tersebut, para jamaah langsung menerima paspor, living cost, dan gelang identitas haji, kemudian langsung diarahkan ke penginapan untuk beristirahat.
© mTV jateng 2020. Semua hak dilindungi undang-undang.