logo

Butuh Penanganan Serius, DPRD Dorong Pemkab Pekalongan untuk Percepatan Persoalan Tanah

Tim mTV Jateng | Dirilis: Rabu, 19 Juni 2024

Pekalongan | mTV Jateng

Butuh penanganan serius, DPRD Kabupaten Pekalongan dorong Pemerintah Kabupaten Pekalongan untuk percepatan persoalan tanah. Hal itulah yang ditekankan wakil ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Sumar Rosul, saat memimpin rapat kerja pimpinan DPRD bersama Komisi I DPRD dan perangkat daerah. Rapat tersebut berlangsung pada Kamis, 13 Juni 2024.

Dalam rapat itu DPRD juga mengundang Badan Pertahanan Nasional atau BPN Kantah Pekalongan dan pihak terkait untuk membahas empat permasalahan tanah di Kabupaten Pekalongan yaitu pembahasan lahan tanah musnah bremi Meduri, pembebasan lahan rumah sakit Kesesi, percepatan splitsing surat pemberitahuan pajak terutang atau SPPT pertanahan di Kabupaten Pekalongan, dan percepatan PTSL fasum fasos di Kabupaten Pekalongan. (*/ae)

Logo

© mTV jateng 2020. Semua hak dilindungi undang-undang.